Berpikirlah dari sudut pandang yang berbeda
Diposting oleh
KING OF SPARTA
on Senin, 23 April 2012
Label:
Renungan
Seorang anak duduk bersila di sebuah tangga pintu masuk pada sebuah supermarket. Sambil mengenakan kacamata hitam dan baju yang lusuh dia duduk di tepi. Ya, dia adalah pengemis yang mengharapkan belas kasihan dari para pengunjung yang berlalu lalang di depannya. Sebuah kaleng bekas berdiri tegak di depan anak itu dengan hanya beberapa keping uang receh di dalamnya, sedangkan kedua tangannya memegang sebuah papan yang bertuliskan “Saya buta, kasihanilah saya.”
Seorang pria kebetulan lewat di depan anak kecil itu. Ia merogoh sakunya, mengeluarkan beberapa keping uang receh, lalu memasukkannya ke dalam kaleng anak itu. Sejenak, pria itu memandang dan memperhatikan tulisan yang terpampang pada papan. Seperti sedang memikirkan sesuatu, dahinya mulai bergerak-gerak.
Lalu pria itu meminta papan yang dibawa anak itu, membaliknya, dan menuliskan beberapa kata di atasnya. Sambil tersenyum, pria itu kemudian mengembalikan papan tersebut, dan berkata "semoga sukses" lalu pergi meninggalkannya. Sepeninggal pria itu, uang recehan pengunjung supermarket mulai mengalir lebih deras ke dalam kaleng anak itu. Kurang dari satu jam, kaleng anak itu sudah hampir penuh. Sebuah rejeki yang luar biasa bagi anak itu.
Beberapa waktu kemudian pria itu kembali menemui si anak lalu menyapanya. Si anak berterima kasih kepada pria itu, lalu menanyakan apa yang ditulis sang pria di papan miliknya. Pria itu menjawab, “Saya menulis, ‘Hari yang sangat indah, tetapi saya tidak bisa melihatnya.’
Saya hanya ingin mengutarakan betapa beruntungnya orang masih bisa melihat. Saya tidak ingin pengunjung memberikan uangnya hanya sekedar kasihan sama kamu. Saya ingin mereka memberi atas dasar terima kasih karena telah diingatkan untuk selalu bersyukur."
Selalu lihatlah sesuatu keadaan dari sisi baiknya, karena di setiap titik kehidupanmu yang paling buruk pun, ada secercah cahaya di sana.. Karena itu, ketika hidup memberimu 100 alasan untuk menangis, tunjukkanlah bahwa masih ada 1000 alasan untuk membuatmu tersenyum.
sumber
Ra ndue pulsa? monggo sami ngechat
Nek ra nduwe jam, nontono iki !!!
Labels
- Info (18)
- Jokes (17)
- Renungan (11)
- Health (9)
- Galery SPARTA (7)
- Unity (7)
- Trivia (6)
- Poetry (5)
- Education (4)
- Prestasi (3)
- Software (3)
- Sparta family (3)
- Flora dan Fauna (1)
- Game (1)
- Sport (1)
Blog Archive
-
▼
2012
(77)
-
▼
April
(37)
- 4 Makanan Ini Cepet Bikin Ngantuk
- Macam-Macam Pedagang
- Belajar dari kupu-kupu
- Fenomena cuaca yang menakjubkan dan jarang terjadi
- Goes To Bali - The Third Day
- Efek Negatif Dari Kurang Tidur
- Berpikirlah dari sudut pandang yang berbeda
- Tips Membuat Surat Lamaran yang Baik
- Lima Cara Mencintai Diri Sendiri
- 5 kebun terindah di eropa
- Kunang-Kunang... Cahaya dan Eksotisme Malam
- 7 Kota Paling Sehat Sedunia
- Pentagon memutuskan akan menyerang indonesia !!
- cowok ganteng VS cowok jelek
- 6 Jalan Sederhana Bikin Hidup Lebih Bahagia
- Amankah obat flu dan anti-radang yang anda minum??
- Jika Bill Gates jadi Menristek
- Bahaya Tidur Telentang
- 10 hal yang tak terbeli dengan uang
- 10 tempat di dunia yang tak terlupakan
- Goes To Bali - Hari kedua
- Game Psikologi Buat Mendalami Karakter dengan meng...
- Kiat mengatasi stres
- Cara menghindari "ngaret"
- Danau yang tidak membeku di kutub selatan
- 10 Kota Terkenal Yang Menghilang
- 10 Dampak Buruk Facebook Bagi Pelajar
- Bahaya di balik kemasan makanan
- Masa2 Putih Abu-Abu
- 8 Manfaat Mempunyai Wajah Kurang Ganteng
- Beban Sang Tukang Bakmie. (Kisah Nyata)
- Penelitian di Amerika, Alternatif Pengganti BBM
- Tips Agar Tidak bete Saat di Dalam Lift
- Tips Menghindari Banci Di Jalan
- Goes To Bali
- Kerugian BB
- UTS - end
-
▼
April
(37)
0 komentar:
Posting Komentar